Kurikulum

Program Keahlian Usaha Perjalanan Wisata

Usaha Perjalanan Wisata adalah kompetensi keahlian dibawah program studi keahlian pariwisata yang menekankan keahlian pada bidang pengelolaan perjalanan wisata, pemandu wisata, maupun layanan Usaha Perjalanan Wisata menyiapkan peserta didik untuk bekerja pada bidang yang berhubungan dengan lingkup ticketing, tour guiding dan tour planning, dan tour leader serta MICE

 

Usaha Perjalanan Wisata adalah salah satu kompetensi keahlian yang ada pada satuan pendidikan SMKN 15 Jakarta. 

Kompetensi Keahlian Usaha Perjalanan Wisata  ini akan menerima 1 rombongan belajarsebanyak 36 siswa. 

Kompetensi yang diharapkan setelah peserta didik lulus adalah mampu:

 

1.    Memproses resevasi tiket penerbangan udara.

2.    Menyiapkan penawaran harga paket wisata.

3.    Melaksanakan tugas kepramuwisataan.

4.    Mengelola Perjalanan Wisata.

5.    Mempresentasikan komentar pemandu wisata.

6.    Mengatur kegiatan acara/event organizer.

7.    Menyediakan jasa manajemen event di tempat acara.

 

VISI

Unggul dalam bisnis biro perjalanan wisata dan berkontribusi didalam meningkatkan industry pariwisata.

 

MISI

1.    Menyiapkan tamatan menjadi tenaga yang professional dibidangnya.

2.    Mengembangkan program diklat agar tamatan memiliki kemampuan dan kompetensi yang dibutuhkan dunia kerja.

3.    Memberikan kemampuan SDM kepada siswa sehingga dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan

4.    Memupuk semangat kebangsaan dan membina budi pekerti luhur melalui Pendidikan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

5.    Menerapkan dan mengembangkan kemampuan dalam menjaga keselamatan, kesehatan kerja, dan lingkungan hidup

6.    Menerapkan dan mengembangkan kemampuan dalam pelayanan kepada pelanggan.

7.    Menerapkan dan mengembangkan kemampuan mengoperasikan peralatan transaksi sesuai dengan standar operasional dan prosedur untuk mendukung tugas pokok Lembaga pendidikan.

 

TUJUAN

Tujuan kompetensi keahlian Usaha Perjalanan Wisata adalah membekali peserta didik  dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam hal-hal berikut:

1.    Mengelola informasi wisata

2.    Mengelola pemesanan jasa penerbangan udara

3.    Mengelola pembuatan dan pelaksanaan paket wisata

4.    Melaksanakan pemanduan wisata